Rahasia Dibalik Klan Namikaze

Hai semuanya! Hari ini, aku ingin berbicara sedikit tentang klan Namikaze dari Konohagakure. Sebelum aku mulai, aku ingin Kalian semua tahu bahwa ini hanyalah sebuah teori. Jika Kalian tidak suka teori, Kalian bebas meninggalkan artikel ini. Artikel ini dimaksudkan untuk tujuan hiburan, mari kita mulai
Klan Namikaze telah menjadi salah satu klan paling misterius di seluruh seri. Kita hanya tahu dua orang dari keturunan klan ini, dan itu Hokage ke-4, Minato Namikaze, dan Hokage Ketujuh, Naruto Uzumaki. Selain keduanya, tidak ada lagi yang berkaitan erat dengan klan Namikaze, dan orang pasti akan berpikir, mengapa?.
Pemilik hak cipta: Iman Leo
Klan Namikaze adalah salah satu klan dari Konohagakure, itu jelas. Tapi apa yang sebenarnya terjadi pada klan ini? Baik Minato, dan Naruto adalah Ninja yang berbakat. Dan sepertinya ada juga anggota lain klan ini, dan debut mereka belum diperlihatkan. Tetapi apa yang terjadi pada mereka? Mengapa kita tidak pernah melihatnya?
Satu-satunya alasan yang di pikiranku adalah bahwa Kishimoto tidak memiliki cukup waktu untuk menggambarnya. Dan juga pasti memikirkan hal itu. Tapi, karena dia sudah memiliki begitu banyak karakter untuk ditangani sejak awal, dia mungkin berpikir tidak begitu penting menggambarkan keluaraga minato.
Namun, disitulah Boruto masuk. Seri ini memiliki banyak potensi,meskipun seri ini tidak sebaik Naruto. namun seri ini bisa lebih baik jika fokus pada semua aspek Naruto yang terlupakan. Jika klan Namikaze difokuskan di Boruto, aku yakin semua orang akan lebih tertarik melihat seri ini. Aku punya firasat bahwa Kashin Koji, penjahat baru yang diperkenalkan di Boruto punya keterkaitan dengan Minato Namikaze.
Jika itu benar-benar terjadi, maka kita benar-benar bisa melihat backstory di klan Namikaze. Tapi sekali lagi, itu hanya spekulasi. Aku pikir Boruto memiliki potensi yang sangat bagus jika mengambil misteri misteri yang terlupakan di seri Naruto, dan menyelesaikannya satu per satu.

0 Response to "Rahasia Dibalik Klan Namikaze"

Post a Comment